Analisis Pengamat, Timnas Vietnam dan Indonesia Sama-sama Kompetitif -->

Iklan Atas

Analisis Pengamat, Timnas Vietnam dan Indonesia Sama-sama Kompetitif

Kamis, 01 Februari 2024

Laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam di Piala Asia 2023.


Timnas Indonesia - Pengamat sepak bola Vietnam, Quang Huy, memberikan komentarnya tentang perjalanan Timnas Vietnam di Piala Asia 2023. Meskipun Timnas Indonesia harus pulang lebih awal dari turnamen tersebut setelah kekalahan di fase grup, Quang Huy menyatakan bahwa Timnas Vietnam masih sejajar dengan Timnas Indonesia.


Menurut Quang Huy, kekalahan dari Timnas Indonesia tidak bisa dijadikan patokan untuk menilai kekuatan Vietnam. Namun, secara bergantian, kedua tim mengakui keunggulan masing-masing.


"Meskipun kami masih sedikit tertinggal dari Thailand, namun dengan Indonesia, situasinya berbeda. Kadang-kadang kemenangan atau kekalahan hanya masalah momen atau kualitas pemain," kata Quang Huy seperti dilansir oleh Soha VN pada Kamis (1/2/2024).


Lebih lanjut, Quang Huy menyatakan bahwa kekuatan tim bisa dinilai dari dua pertandingan terakhir dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Timnas Vietnam akan bertemu dengan Indonesia dua kali, yakni pada 21 Maret di Jakarta, dan 26 Maret di Hanoi.


"Pada bulan Maret mendatang, saat Timnas Vietnam bertemu kembali dengan Indonesia, pemain-pemain muda kita akan mendapatkan lebih banyak pengalaman, dengan banyak pemain inti kembali, pertandingan tersebut akan sangat berbeda," tegas Quang Huy.


Sebelumnya, Timnas Vietnam kalah dari Timnas Indonesia di fase grup Piala Asia 2023. Gol penalti oleh Asnawi Mangkualam (42’) membuat Timnas Indonesia meraih kemenangan 1-0 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar pada Jumat, 19 Januari 2024.


Kekalahan ini membuat perjalanan The Golden Star di Piala Asia 2023 berakhir di fase grup. Mereka finis di posisi terbawah klasemen Grup D tanpa poin.


Hasil tersebut tentu menjadi keprihatinan bagi tim pelatih Philippe Troussier karena Vietnam akan kembali bertemu dengan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.


Kedua tim akan bertemu dua kali, dimana pertemuan pertama akan di gelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 21 Maret 2024 pukul 20.30 WIB.


Selanjutnya, Timnas Indonesia akan berkunjung ke Vietnam dalam pertandingan keempat Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan tersebut akan diadakan pada 26 Maret 2024 pukul 19.00 WIB.(BY)