Optimalkan Pengalaman Berkendara, Tips Memilih Ban untuk Mobil Listrik -->

Iklan Atas

Optimalkan Pengalaman Berkendara, Tips Memilih Ban untuk Mobil Listrik

Sabtu, 10 Februari 2024

4 tips memilih ban untuk mobil listrik.


Jakarta - Jumlah mobil listrik di Indonesia semakin meningkat seiring dengan meningkatnya minat masyarakat terhadap kendaraan ramah lingkungan. Namun, kendaraan listrik memiliki karakteristik yang berbeda dari mobil konvensional, termasuk ban yang digunakan.


Mobil listrik memiliki tenaga yang instan dengan torsi yang besar, yang menempatkan tekanan tambahan pada ban. Ban biasa rentan aus karena putaran yang dihasilkan oleh motor penggerak, sehingga diperlukan spesifikasi khusus.


"Faktor ban dirancang untuk mengakomodasi berbagai kebutuhan untuk memastikan pengalaman berkendara yang optimal, termasuk keselamatan, efisiensi, dan kenyamanan maksimal," kata Fisa Rizqiano, Wakil Kepala Original Equipment (OE) Bridgestone Indonesia dalam keterangan resmi.


Karakteristik mobil listrik meliputi beberapa aspek, termasuk bobot yang cenderung lebih tinggi dibandingkan mobil konvensional. Hal ini disebabkan oleh baterai mobil listrik yang berkontribusi sekitar 30-50 persen dari total bobot kendaraan.


Selain itu, kabin mobil listrik cenderung lebih tenang daripada kendaraan konvensional, sehingga suara dari ban menjadi lebih terdengar. Selanjutnya, karakteristik akselerasi dan pengereman mobil listrik juga berbeda.


Torsi instan dan besar yang dihasilkan mobil listrik dapat meningkatkan laju keausan ban, sehingga ban kendaraan listrik harus memiliki ketahanan aus yang lebih tinggi.


Maka dari itu, ban yang digunakan untuk mobil listrik harus memiliki teknologi yang dapat mengurangi hambatan gulir. Hal ini membantu menghemat daya baterai, mengurangi panas yang terakumulasi, dan mengurangi gesekan.


Konstruksi ban dengan kekuatan tambahan juga diperlukan untuk menopang bobot tambahan dari baterai kendaraan listrik, serta untuk mengurangi kebisingan eksternal.


Berikut adalah 4 tips dalam memilih ban yang tepat untuk mobil listrik:


Indeks Beban

Ban harus memiliki indeks beban yang sesuai dengan bobot kendaraan, mengingat baterai mobil listrik menambah bobot kendaraan secara signifikan. Informasi indeks beban biasanya tertera di dinding ban.


Gesekan Rendah

Memilih ban dengan hambatan gulir rendah akan meningkatkan efisiensi mobil listrik dan jarak tempuhnya.


Kebisingan Rendah

Pilih ban dengan teknologi peredam kebisingan untuk menjaga pengendaraan tetap tenang dan nyaman.


Karet yang Kuat

Ban yang terbuat dari karet berkualitas mampu menahan torsi instan dari kendaraan listrik, mengurangi keausan.


"Pemilihan ban yang tepat sangat penting, bersama dengan perawatan yang baik, untuk memperpanjang umur ban dan memaksimalkan efisiensi penggunaan," tambah Fisa.(BY)