Sorak Sorai Suporter Semen Padang FC Sambut Kemenangan, Teriakan "Prabowo Presiden" Bergema -->

Iklan Atas

Sorak Sorai Suporter Semen Padang FC Sambut Kemenangan, Teriakan "Prabowo Presiden" Bergema

Minggu, 04 Februari 2024
Penasihat Semen Padang FC, H Andre Rosiade menyapa para suporter dan pendukung


Padang - Suasana sorak sorai "Prabowo Presiden" memenuhi GOR H Agus Salim Padang saat Semen Padang FC meraih kemenangan 1-0 atas Persiraja pada Sabtu (3/2/2024) sore.


Kemenangan ini membawa Kabau Sirah kembali ke puncak klasemen Grup X Liga 2 dan melangkah ke babak semifinal.


Andre Rosiade, Penasihat Tim Semen Padang FC, ikut serta merayakan kemenangan dengan berkeliling lapangan bersama pemain, pelatih, dan official. Dia pun mendengarkan lagu-lagu kemenangan dari suporter dan pencinta Semen Padang.


Selama merayakan, Andre mendengar teriakan 'Prabowo Presiden' dari suporter, sambil mengacungkan dua jari, yang merupakan nomor urut Capres Prabowo Subianto.


Andre juga ramah menerima ajakan foto bersama para suporter. Bagi Andre, keberhasilan Kabau Sirah melangkah ke Liga 2 merupakan hadiah indah bagi masyarakat Sumbar.


“Alhamdulillah, yang penting Semen Padang FC lolos ke semifinal. Selangkah lagi kita akan menuju Liga 1. Mohon doa dan dukungan semua masyarakat Sumbar, juga para perantau di seluruh Indonesia. Kami dan kita semua akan mengawal tim kebanggaan kita ke Liga 1,” ujar Andre yang memberikan bonus Rp250 juta atas kemenangan Kabau Sirah.


Andre menyampaikan terima kasih atas dukungan, termasuk teriakan 'Prabowo Presiden' selama dan setelah pertandingan.


“Kami sekarang sedang fokus memastikan Semen Padang FC ke Liga 1 musim depan. Selangkah lagi, mohon dukungan kita semua,” tambah Andre Rosiade, yang juga Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Sumbar.


Dengan kemenangan 1-0 atas Persiraja Banda Aceh, Semen Padang memastikan tempat di babak semifinal. Lawannya nantinya adalah Persiraja Banda Aceh, dan kedua tim memiliki peluang melaju ke Liga 1 jika memenangkan laga semifinal pada Maret 2024. Dua tim lainnya adalah Malut United dan PSBS Biak.


Andre mengungkapkan bahwa jika berhasil melangkah ke Liga 1, Prabowo Subianto akan memberikan bonus sebesar Rp1 miliar untuk Semen Padang FC. “Pak Prabowo sangat mendukung olahraga Indonesia maju, termasuk sepakbola,” tambahnya.(des)