Transparansi dan Kualitas Komunikasi, BRI Berjaya di Ajang BCOMSS 2024 -->

Iklan Atas

Transparansi dan Kualitas Komunikasi, BRI Berjaya di Ajang BCOMSS 2024

Senin, 11 Maret 2024

Dirut BRI Sunarso raih Best CEO of Communication di ajang BCOMSS 2024.


Jakarta – Komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI untuk memperkuat komunikasi yang berkualitas terus dipertahankan dalam upaya menyampaikan informasi secara terbuka kepada masyarakat.


Baru-baru ini, upaya komunikasi BRI mendapat pengakuan melalui penghargaan BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024 yang diadakan oleh Kementerian BUMN.


Pada acara yang berlangsung di Tennis Indoor, Senayan Jakarta, pada 8 Maret 2024, BRI meraih 4 penghargaan, termasuk Direktur Utama BRI sebagai Best CEO of Communication, serta tiga penghargaan lainnya, yaitu Best Stakeholder Management, Best Social Media and Corporate Campaign, dan Corporate Social Media Ranger Activation. Penghargaan-penghargaan tersebut diterima oleh Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto.


Malam Penganugerahan BCOMSS 2024 dihadiri oleh Menteri BUMN RI Erick Thohir, Staff Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga, para Direksi BUMN, Corporate Secretary BUMN, lebih dari 2.000 milenial BUMN, dan tim dewan juri yang terdiri dari Elvera N. Makki, Tirto Prakoso, Aurelie Moeremans, serta Cinta Laura Kiehl.


Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan komitmennya untuk terus memperkuat transparansi informasi di BUMN, dengan harapan agar mereka lebih siap dalam menghadapi berbagai isu, baik positif maupun negatif, demi kesinambungan perusahaan BUMN yang lebih baik.


"Transparansi informasi ini merupakan bagian dari upaya penataan yang terus kita dorong untuk diterapkan di semua BUMN,” katanya.


Selain itu, Erick juga mendorong karyawan BUMN untuk aktif dalam mempromosikan kinerja BUMN guna membangun rasa bangga.


BCOMSS 2024 sendiri diadakan sebagai bentuk penghargaan dari Kementerian BUMN terhadap kinerja komunikasi dan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berkelanjutan dari seluruh korporasi BUMN serta perusahaan anak.


Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang kampanye media massa dan media sosial, serta pengetahuan terkini mengenai TJSL berkelanjutan. Hal ini sejalan dengan komitmen Kementerian BUMN untuk memastikan bahwa setiap BUMN dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat.


Mengomentari penghargaan tersebut, Direktur Utama BRI Sunarso menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada semua individu yang telah berkontribusi dalam membangun komunikasi yang positif bagi perseroan.


“Sebagai salah satu BUMN terbesar di Indonesia, BRI akan terus membangun pesan yang kuat dalam menyampaikan komunikasi, yang tidak hanya menciptakan nilai ekonomi tetapi juga memperkuat peran BRI dalam menciptakan nilai sosial bagi masyarakat Indonesia,” ungkapnya.(BY)