Dikomandoi Zarwan Lubis, DPW Iluni UNP Sumbar Dilantik dan Ini Susunan Pengurus Hariannya -->

Iklan Atas

Dikomandoi Zarwan Lubis, DPW Iluni UNP Sumbar Dilantik dan Ini Susunan Pengurus Hariannya

Senin, 29 April 2024

 

.

Padang, fajarsumbar.com - Setelah menjalani ;proses panjang, sejak tahun 2023, akhirnya Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Iluni UNP Sumbar terbentuk untuk pertama kalinya. Pembentukan ini terlaksana dalam Muswil I DPW Iluni UNP Sumbar yang dilaksanakan DPP Iluni UNP di Auditorium FMIPA kampus Air Tawar Padang, Jumat (26/4/2024).

Susunan Pengurus DPW Iluni UNP Sumbar ini terdiri dari pengurus harian sebanyak 12 orang dibantu dengan bidang-bidang yang sesuai dan dilantik langsung Ketua Umum DPP Iluni UNP, Drs. Nadirman, MM.

Dalam sambutannya, Nadirman berpesan, usai pelantikan hendaknya segera dilakukan pembenahan organiasi dan penguatan data base alumni serta membentuk kepengurusan DPD-DPD di 19 kabupatan kota di Sumbar.

DPP minta hendaknya di bulan Mei 2024 ini, semua pengurus DPD di 19 kabupaten kota di Sumbar terbentuk dan sekaligus dilantik DPP," tegasnya.

Sedangkan Rektor UNP, Prof. H. Genefri, Ph.D yang hadir menyaksikan pelantikan juga menyebutkan, melihat formasi pengurus DPD Iluni UNP Sumbar yang terdiri dari alumni hebat dan berkarakter ini, kami optimis konsolidasi ke dalam organisasi ini di Sumbar bisa berjalan dengan baik dan secepatnya.

"Bagaimanapun alumni sangat dibutuhkan kampus dalam menuju word class university (WVCU)," katanya.


Rektor juga mengucapkan selamat kepada pengurus DPW Iluni UNP Sumbar yang baru saja dilantik.

"Ingat, ini organisasi sosial dan pengabdian. Dan semoga bisa mengemban amanah yang diberikan," pungkasnya.

Susunan Pengurus Harian DPW ILUNI UNP Sumbar

Ketua: Drs. Ir. Zarwan Lubis (FT)

Wakil Ketua I: Dr. Irwan, M.Si (FMIPA)

Wakil Ketua II: Drs. Marwan, M.Si (FE)

Wakil Ketua III: Drs. Marjeni Rokcalva (FMIPA)

Wakil Ketua IV: Dr. Argantos, M.Pd (FIK)

Sekretaris: Prof. Dr. Abna Hidayati, M.Pd (FIP)

Wakil Sekretaris I: Rino Zulyadi, M.Pd (FBS)

Wakil Sekretaris II: Drs. Asa Beta, M.Pd (FT)

Wakil Sekretaris III: Agusrial, S.Pd, M.Pd (FIS)

Wakil Sekretaris IV: Sondri, S.Pd (FBS)

Bendahara: Dr. Ir. Fadhilah, M.Pd (FMIPA)

Wakil Bendahara: Dra. Rismarini (FPP)

Susunan pengurus harian ini dilengkapi dengan bidang-bidang.(*)