Calvin Verdonk Resmi Menjadi Warga Negara Indonesia -->

Iklan Atas

Calvin Verdonk Resmi Menjadi Warga Negara Indonesia

Rabu, 05 Juni 2024

Erick Thohir dan Calvin Verdonk


Jakarta - Calvin Verdonk resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah menyelesaikan proses naturalisasi pada Selasa (4/6/2024). Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias berita ini.


Erick menyampaikan kebahagiaannya karena proses naturalisasi pemain tersebut telah selesai. Ia menilai keberhasilan ini berkat kerja keras semua pihak yang telah memberikan dukungan penuh demi kemajuan Timnas Indonesia.


"Alhamdulillah, Calvin Verdonk sudah resmi menjadi WNI setelah pengambilan sumpah. Ini adalah hasil kerja keras dan kerja sama semua pihak yang mencintai sepak bola Indonesia dan ingin sepak bola kita maju," kata Erick Thohir dalam keterangannya, Selasa (4/6/2024).


"Setelah pengambilan sumpah, Calvin juga langsung membuat KTP dan paspor Indonesia," tambahnya.


Meski sudah menjalani pengambilan sumpah, Calvin masih harus mendapatkan persetujuan dari FIFA agar bisa mewakili Timnas Indonesia di kancah internasional.


Erick Thohir juga menyampaikan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo, Ketua DPR RI, Pimpinan Komisi III DPR RI, Pimpinan Komisi X DPR RI, Menpora, dan Menkumham. Mereka semua telah memberikan dukungan bagi perkembangan sepak bola Indonesia menuju arah yang lebih baik.


Dengan naturalisasi Calvin Verdonk, diharapkan komposisi pemain Timnas Indonesia akan semakin kaya. Hal ini membuka peluang lebih besar bagi sepak bola Indonesia untuk meraih prestasi gemilang di tingkat internasional.(BY)