Pelatih Filipina Minta Dukungan Suporter Vietnam untuk Kalahkan Indonesia -->

Iklan Atas

Pelatih Filipina Minta Dukungan Suporter Vietnam untuk Kalahkan Indonesia

Sabtu, 08 Juni 2024

Pelatih Timnas Filipina, Tom Saintfiet, berharap dukungan dari suporter Timnas Vietnam


Fajarsumbar.id - Pelatih Timnas Filipina, Tom Saintfiet, terus meminta dukungan dari suporter Vietnam untuk mengalahkan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Hal ini dilakukan demi kemenangan The Azkals.


Persaingan di Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia semakin memanas. Satu-satunya tiket tersisa akan diperebutkan antara Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam.


Satu tiket dari Grup F telah dipastikan menjadi milik Timnas Irak yang sudah memenangkan lima laga. Timnas Indonesia, yang berada di posisi kedua, berpeluang besar untuk mendapatkan tiket tersisa dengan mengalahkan Timnas Filipina.


Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Filipina dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa, 11 Juni 2024. Satu kemenangan akan membawa Skuad Garuda ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia serta otomatis meraih tiket ke Piala Asia 2027.


Namun, langkah Timnas Indonesia tidak akan mudah. Timnas Filipina juga mengincar kemenangan dalam pertandingan ini.


Untuk mewujudkan kemenangan, pelatih Saintfiet sampai meminta dukungan dari masyarakat Vietnam dengan harapan membantu Golden Stars Warriors lolos ke putaran berikutnya. Vietnam juga memiliki peluang untuk lolos.


"Saya berharap mendapat dukungan dari suporter Vietnam di pertandingan terakhir. Jika kami menang melawan Indonesia dan Vietnam menang melawan Irak, tim Vietnam akan terus maju ke putaran ketiga," kata Saintfiet usai pertandingan melawan Vietnam, dikutip dari Soha, Sabtu (8/6/2024).


"Kami akan melakukan yang terbaik, Indonesia adalah tim yang kuat dan mereka juga ingin menang. Pertandingan berikutnya akan sangat sulit," sambung pelatih berusia 51 tahun itu.


Vietnam, yang duduk di posisi ketiga dengan nilai enam, masih punya peluang untuk lolos bersama Irak. Namun, mereka harus menghadapi Singa Mesopotamia di Basra pada 11 Juni 2024.


Itulah upaya pelatih Timnas Filipina yang terus meminta dukungan dari suporter Vietnam untuk mengalahkan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Semoga harapan tersebut tidak terwujud.(BY)