![]() |
. |
JAKARTA - Bank Nagari kembali mengharumkan nama Sumatra Barat dengan meraih dua penghargaan prestisius dalam dua ajang bergengsi nasional. Pertama, penghargaan The Top Digital Transformations Regional Bank dari PT Artajasa Pembayaran Elektronis (Artajasa) yang digelar di Mandalika, Lombok, pada 15-16 Oktober 2024.
Kedua, Bank Nagari juga dinobatkan sebagai Best Brand Image dalam ajang Indonesia Best Financial Awards 2024 yang diselenggarakan oleh The Iconomics di Jakarta pada 18 Oktober 2024.
Penghargaan dari Artajasa ini menunjukkan komitmen Bank Nagari dalam menghadirkan inovasi layanan perbankan digital, termasuk jaringan ATM bersama yang memudahkan nasabah di seluruh Indonesia.
Menurut Direktur Utama Bank Nagari, Gusti Candra, penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa bank terus berinovasi untuk memberikan layanan prima kepada nasabah. "Kami berkomitmen meningkatkan layanan dengan teknologi terkini, sekaligus merespons kebutuhan nasabah melalui inovasi pembayaran terintegrasi," ujarnya.
![]() |
. |
Sementara itu, penghargaan Best Brand Image dari The Iconomics merupakan pengakuan atas citra positif dan reputasi Bank Nagari dalam industri keuangan nasional. Pemimpin Divisi Manajemen Risiko, Quinda Syarfun Hadi, menerima penghargaan ini sebagai bukti kepercayaan publik terhadap Bank Nagari.
Penghargaan ini juga tak lepas dari dukungan banyak pihak, termasuk pemerintah provinsi dan para pemangku kepentingan lainnya. Gusti Candra menambahkan bahwa dukungan ini menjadi motivasi untuk terus mengembangkan layanan perbankan digital yang selaras dengan perkembangan zaman.
Di ajang ATM Bersama Award 2024, Artajasa turut memberikan penghargaan kepada berbagai bank anggota atas kontribusi dalam meningkatkan kualitas layanan. Direktur Utama Artajasa, Armand Hermawan, menyampaikan apresiasi atas sinergi dengan anggota ATM Bersama dalam menghadirkan layanan pembayaran modern bagi nasabah.
The Iconomics, yang memasuki tahun keenam dalam memberikan apresiasi kepada industri jasa keuangan, melibatkan lebih dari 10.000 responden di 10 kota besar di Indonesia. Survei ini memberikan pengakuan pada berbagai aspek, seperti Best Brand Popularity, Best Customer Service Reputation, dan Best Social Contribution Reputation, yang mendukung reputasi positif di sektor keuangan.
Dengan raihan ini, Bank Nagari semakin memantapkan posisinya sebagai bank regional yang terus berinovasi, menyeimbangkan kemajuan teknologi dengan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat. (adv)