Pjs Wali Kota Bukittinggi Tinjau Harga Pasar di Pasar Bawah -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Pjs Wali Kota Bukittinggi Tinjau Harga Pasar di Pasar Bawah

Minggu, 06 Oktober 2024
Penjabat Sementara Wali Kota Bukittinggi, Hani Rustam bersama tim pengendalian inflasi daerah.



Bukittinggi – Hani Rustam, Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Bukittinggi, bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) melakukan inspeksi harga pasar. Kegiatan ini dilaksanakan di Pasar Bawah pada hari Jumat (5/10).


Pjs Wali Kota menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya konkret dari Pemerintah Kota Bukittinggi untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok, terutama di tengah situasi lonjakan harga yang sering terjadi.


Dengan diadakannya pasar pengendalian secara rutin, diharapkan harga-harga pokok di Bukittinggi dapat tetap terjaga dan membantu meringankan beban masyarakat.


“Setelah kami melakukan pemantauan hari ini, harga bahan pokok terlihat relatif stabil. Namun, ada beberapa komoditas yang mengalami fluktuasi harga, seperti cabai, bawang, ayam, dan telur. Hal ini tergantung pada distributor masing-masing. Sebagai contoh, harga cabai bervariasi antara Rp28.000 hingga Rp40.000,” ujarnya.


Rustam juga mengingatkan TPID Kota Bukittinggi untuk berperan aktif dalam mencegah kenaikan harga bahan pokok, terutama untuk cabai, bawang merah, bawang putih, telur, daging, dan ayam ras.


“Walaupun harga saat ini masih dalam kategori aman, penting bagi TPID untuk mengambil langkah-langkah pencegahan agar harga tidak melonjak ke tingkat konsumen,” imbuhnya.


Untuk informasi lebih lanjut, harga bawang merah berada di kisaran Rp28.000 per kg, bawang putih Rp35.000 per kg, ayam Rp25.000 per kg, telur ayam Rp28.000 per kg, sedangkan daging sapi dijual seharga Rp150.000 per kg dan beras kampung Rp17.000 per kg. (des)