Memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Padang Pariaman ke-192 tahun 2025 diawali gerak jalan jantung sehat yang diikuti antusias warga, Rabu 8 Januari 2025 |
Padang Pariaman - Peringatan Hari Jadi Kabupaten Padang Pariaman yang ke-192 diawali dengan kegiatan Gerak Jalan Jantung Sehat, pada Rabu, 8 Januari 2025. Kegiatan dimulai dari Kantor Bupati, melintasi Flyover, dan kembali ke Kantor Bupati ini berlangsung meriah dengan partisipasi ribuan masyarakat serta seluruh aparatur sipil negara (ASN).
Bupati Suhatri Bur, secara resmi membuka acara tersebut didampingi unsur Forkopimda dan kepala perangkat daerah. Dalam sambutannya, Bupati Suhatri Bur mengungkapkan kebanggaannya terhadap suksesnya acara ini, dan penting untuk membudayakan gaya hidup sehat di kalangan masyarakat
"Kegiatan ini memberi dampak positif dalam menanamkan pentingnya menjaga kesehatan untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045," ujar Suhatri Bur.
Mengingat usia Kabupaten Padang Pariaman yang telah mencapai 192 tahun, Bupati Suhatri Bur menyatakan bahwa Padang Pariaman kini sejajar dengan kabupaten dan kota lainnya di Indonesia. Ini terbukti dengan berbagai penghargaan yang diterima pemerintah daerah.
Ia juga mengingatkan kepada seluruh perangkat daerah untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Terakhir, Bupati Suhatri Bur mengajak masyarakat untuk meramaikan seluruh rangkaian kegiatan HUT tahun ini, yang dilengkapi dengan berbagai hiburan dan hadiah menarik. Gerak jalan sehat ini juga disemarakkan dengan doorprize yang disponsori oleh berbagai pihak.
Rangkaian acara HUT Padang Pariaman ke-192 akan terus berlangsung dengan kegiatan menarik lainnya, antara lain:
Kamis, 9 Januari 2025: Pembukaan Padang Pariaman EXPO 2025, yang menampilkan produk unggulan IKM dan UMKM, serta pentas seni dari pelajar dan hiburan musik.
Jumat, 10 Januari 2025: Tabligh Akbar dengan Ustad Jel Fatullah, LC di Masjid Raya Padang Pariaman.
Sabtu, 11 Januari 2025: Rapat Paripurna DPRD, Makan Bajamba, Pemotongan Tumpeng, dan acara hiburan band.
HUT kali ini dipenuhi berbagai kegiatan yang bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan mempromosikan budaya serta potensi daerah.(saco).