Redmi Note 14 Series Hadir dengan Kamera AI hingga 200 MP dan Sertifikasi IP68 -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Redmi Note 14 Series Hadir dengan Kamera AI hingga 200 MP dan Sertifikasi IP68

Jumat, 17 Januari 2025
Redmi Note 14 Series akan diluncurkan di Indonesia pada 24 Januari 2025.


Jakarta – Xiaomi Indonesia secara resmi mengumumkan bahwa Redmi Note 14 Series akan diluncurkan di Indonesia pada 24 Januari 2025. Seri ponsel pintar ini hadir dalam empat varian, yaitu Redmi Note 14, Redmi Note 14 5G, Redmi Note 14 Pro 5G, dan Redmi Note 14 Pro+ 5G.


Redmi Note 14 Series menawarkan desain yang lebih segar dibandingkan generasi sebelumnya, dengan peningkatan signifikan pada aspek perangkat keras dan perangkat lunaknya.


Seri ini menghadirkan teknologi kamera mutakhir dan kecerdasan buatan (AI) untuk menghasilkan foto yang lebih tajam dan detail. Redmi Note 14 Series dilengkapi kamera AI beresolusi 108 MP, sementara Redmi Note 14 Pro Series memiliki kamera AI beresolusi 200 MP.


Tidak hanya itu, peningkatan pada baterai juga menjadi fokus utama, dengan kapasitas yang lebih besar dan kinerja yang efisien untuk daya tahan lebih lama. Redmi Note 14 5G telah dilengkapi sertifikasi IP64, menjadikannya tahan debu dan cipratan air. Sedangkan Redmi Note 14 Pro Series memiliki sertifikasi IP68, sehingga tahan debu dan tetap aman meskipun terendam air dalam durasi tertentu.


Fitur AI pada seri ini juga mendukung proses kreatif pengguna, terutama dalam mengedit foto. Dengan berbagai efek otomatis dan penyesuaian visual, hasil jepretan kamera dapat lebih indah dan menarik.


Peluncuran resmi Redmi Note 14 Series dapat disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube resmi Xiaomi Indonesia pada 24 Januari 2025. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs resmi Xiaomi di blog.mi.com/en/ atau ikuti akun media sosial resmi Xiaomi Indonesia di Instagram, Twitter, dan Facebook.(BY)