Farida Nurhan Bagikan Rahasia Menjaga Berat Badan meski Suka Makan Banyak -->

Iklan Muba

Farida Nurhan Bagikan Rahasia Menjaga Berat Badan meski Suka Makan Banyak

Selasa, 18 Februari 2025

Conten Creator kuliner, Farida Nurhan


Jakarta – Farida Nurhan, seorang content creator yang terkenal dengan konten kulinernya, mampu menjaga berat badan meskipun sering makan dalam porsi besar.


Farida, yang akrab disapa Omay, mengungkapkan bahwa dia mengatur waktu makannya dengan ketat, yaitu hanya dalam rentang 6 jam sehari.


"Aku membatasi waktu makanku. Dalam 24 jam, aku cuma makan selama 6 jam. Kadang kalau ada makanan enak, sesekali aku langgar, ya nggak masalah," ujar Farida saat menjadi tamu di acara FYP Trans7, Mampang, Jakarta Selatan, Senin (17/2/2025).


Perempuan berusia 42 tahun ini juga menggunakan waktu makannya untuk membuat konten. Dia bebas makan apa saja selama masih dalam waktu makan yang telah ditentukan.


"Jam 12 siang itu aku mulai bikin konten, makan apa saja boleh. Yang penting halal, semuanya dimakan," jelasnya.


"Dalam satu hari aku bisa bikin lima konten. Kalau videonya makan berat, kelihatan seolah-olah itu makan sore, tapi sebenarnya aku cuma makan sedikit-sedikit," lanjut Farida.


Setelah jam 6 sore, Farida berhenti makan dan hanya mengonsumsi air mineral hingga makan kembali pada siang hari keesokan harinya.


"Setelah jam 6 sore, aku nggak makan lagi, cuma minum air mineral sampai jam 12 siang besok," jelas Farida, yang sebelumnya bekerja sebagai TKW di Singapura dan Hong Kong.


Dengan konsistensi pola makan ini, Farida merasa berat badannya terjaga dan kadar lemak tubuhnya tidak banyak.


"Menurunkan berat badan jadi lebih mudah karena lemak tubuh sudah sedikit," kata Farida.

Selain itu, Farida juga menekankan pentingnya olahraga untuk menunjang kesehatan dan menjaga kekencangan tubuh.(des*)