![]() |
. |
Padang, fajarsumbar.com - Hujan deras disertai angin kencang melanda Kota Padang, Sumatera Barat, pada Rabu (5/3/2025), menyebabkan sejumlah pohon tumbang di tiga lokasi berbeda. Cuaca ekstrem ini menimbulkan gangguan di beberapa kawasan, termasuk akses jalan yang sempat terhambat akibat pohon tumbang.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Padang, Al Banna, menyatakan bahwa intensitas hujan tinggi dan angin kencang menjadi penyebab utama kejadian tersebut. Tim BPBD segera dikerahkan untuk menangani dampak yang ditimbulkan.
"Tim kami sedang berada di Kelurahan Pisang, Kecamatan Pauh, untuk mengevakuasi pohon tumbang akibat cuaca buruk. Ini merupakan lokasi kedua setelah kejadian serupa di Jalan Purus 3, Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat," ujar Al Banna.
Di Purus, pohon tumbang sempat menghalangi akses jalan, tetapi petugas telah berhasil membersihkannya sehingga arus lalu lintas kembali normal.
Selain itu, laporan kejadian ketiga datang dari wilayah Koto Lalang, Kota Padang. Tim BPBD bersiap menuju lokasi untuk memastikan proses evakuasi berjalan lancar.
"Kami terus mengantisipasi dampak cuaca ekstrem ini dan mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama di area yang rawan terkena dampak hujan deras dan angin kencang," tutup Al Banna.
Dengan meningkatnya intensitas hujan dan angin kencang, warga Kota Padang diharapkan selalu berhati-hati dan melaporkan potensi bahaya kepada pihak berwenang untuk penanganan cepat dan efektif.(Ab)