Padang, fajarsumbar.com - Sebagai perguruan tinggi vokasi dibawah Kementrian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin RI) dengan spesifikasi kompetensi pada bidang industri agro, maka Politeknik ATI Padang terus melakukan pengembangan menjadi Pendidikan Tinggi Vokasi yang mandiri tangguh dan berdaya saing dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang link and match dengan kebutuhan industry khususnya di Industri Agro..
Direktur Politeknik ATI Padang Dr. Isra Mouludi, M.Kom
mengemukan hal tersebut, ketika memberikan sambutan pada pelantikan lulusan Angkatan Ke-4 Program Setara Diploma I Distribusi Transportasi Politeknik ATI Padang yang dilaksanakan secara daring di Gedung F, Kamis (13/03/2025).
Dengan pelantikan 20 orang lulusan tersebut, maka Politeknik ATI Padang memiliki alumni program setara Diploma I Distribusi Transportasi sebanyak 92 orang.
Lebih lanjut Direktur Politeknik ATI Padang Isra Mouludi mengatakan, salah satu bentuk upaya pengembangan yang dilakukan oleh Politeknik ATI Padang bersama Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Indudtri (BPSDMI) mempercepat keterserapan SDM di industri yang kompeten melalui Program beasiswa pendidikan Setara Diploma Satu (D1) Distribusi dan Transportasi.
Dengan Program ini, lulusan yang telah menempuh pendidikan selama dua semester dikampus dan di industri, mereka langsung terserap dan ditempatkan bekerja industri mitra.
"Adapun Sasaran Pelaksaan program ini, bagi mahasiswa, memperoleh pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja dan kualifikasi pekerjaan yang diharapkan serta mendapatkan keterampilan sosial dan pengembangan individu, sedangkan bagi perusahaan/ asosiasi, menjamin ketersediaan tenaga kerja yang memiliki kompetensi sesuai kebutuhan industri, karena Perusahaan terlibat dalam pendidikan untuk membentuk calon tenaga kerja, mengurangi biaya rekrutmen calon tenaga kerja, sambung Isra.
Keterlibatan perusahaan dalam pendidikan juga menunjukkan adanya tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility) untuk berpartisipasi menghasilkan sumber daya manusia yang kompoten dan berdaya saing.
Bagi pemerintah, dapat menyediakan pendidikan yang sesuai kebutuhan pasar, mendorong penguatan dan peningkatan daya saing industri melalui penyediaan tenaga kerja yang kompeten
dan meningkatnya peran swasta dalam penguatan serta pengembangan pendidikan sehingga dapat meringankan beban pemerintah.
Sementara itu, Koordinator program setara D1 distribusi dan transportasi Dr. Lisa Nesti. MS.i mengatakan, dari 92 orang lulusan tersebut mereka telah mendapatkan sertifikat kelulusam, transkrip nilai dan sertifikat uji Kompetensi sebagai tanda mereka telah menyelesaikan pendidikan selama satu tahun di Politeknik ATI Padang.
Tentunya hal ini sangat membagakan sekali bagi mereka karena telah bekerja di industri-industri dibawah ASPERINDO Wilayah Sumatera.
Lisa juga menyebutkan, pada pelantikan lulusan Angkatan Ke-4 Program Setara Diploma I Distribusi Transportasi Politeknik ATI Padang itu, juga dihadiri Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan Vokasi Industri BPSDMI Kemenperin RI Wulan Aprilianti, Ketua Umum Asperindo M. Feriadi, Ketua Bidang SDM & Pendidikan Yekti. P. Suradji, Ketua Dewan Etika DPP Asperindo Budi Paryanto Ketua DPW Sumatera Barat Sugiono, pengurus DPP dan DPW ASPERINDO serta mitra usaha lainya.
Kemudian, juga tampak hadir Ketua Senat Politeknik ATI Padang Pembantu Direktur Politeknik ATI Padang, Kasubag Akademik dan kerja sama Politeknik ATI Padang, Kasubag Umum Politeknik ATI Padang, Dosen dan Tenaga Kependidikan Politeknik ATI Padang.(Rel/Atip)