![]() |
Pramono dan Kakorpolairud Pantau Banjir Jakarta |
Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, melakukan pemantauan terhadap kondisi banjir dari udara. Kegiatan ini dilakukan bersama Baharkam Polri untuk meninjau langsung dampak banjir di sejumlah wilayah.
Berdasarkan pantauan di Lapangan Bhayangkara, Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Kamis (6/3/2025), Pramono didampingi oleh Kakorpolairud Baharkam Polri, Irjen Mohammad Yassin Kosasih. Mereka bersiap untuk terbang pada pukul 08.40 WIB.
Dalam kesempatan tersebut, Pramono mengenakan kemeja putih yang dipadukan dengan jaket abu-abu. Ia juga beberapa kali terlihat berbincang dengan Irjen Mohammad Yassin Kosasih saat berjalan menuju helikopter.
Pemantauan banjir dilakukan menggunakan helikopter jenis AgustaWestland (AW) 169 milik Baharkam Polri.
Selain Pramono dan Irjen Mohammad Yassin Kosasih, hadir pula beberapa pejabat yang ikut serta dalam peninjauan, di antaranya Kabag Penum Divhumas Polri Kombes Erdi Chaniago, Sekretaris Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jakarta Maruli Sijabat, serta Plt Kepala Dinas Sumber Daya Air, Ika Agustin.
"Kemungkinan kami akan berkeliling sekitar 20 menit untuk memantau kondisi banjir. Kalian tidak ikut?" ujar Pramono sambil bercanda kepada awak media sebelum menaiki helikopter.
Sebelumnya, Pramono juga telah melakukan peninjauan di Pintu Air Manggarai pada Selasa (4/3) dan mengunjungi para pengungsi korban banjir di GOR Otista, Jakarta Timur, pada Rabu (5/3). (des*)