Wakil Ketua DPRD Mursiwal Bangga Miliki Politikus Muda Pimpin DPD KNPI Solsel -->

Iklan Atas

Wakil Ketua DPRD Mursiwal Bangga Miliki Politikus Muda Pimpin DPD KNPI Solsel

Jumat, 10 Oktober 2025

 

Wakil ketua DPRD Solsel H. Musriwal dan anggota DPRD Sutan Alif Baloen saat pengukuhan. (Abg


Solsel, fajarsumbar.com - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Solok Selatan, (Sumbar) resmi dikukuhkan oleh Bupati Solok Selatan H. Khairunas. 

Pengukuhan pengurus organisasi anak. muda itu juga dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Solok Selatan H. Mursiwal dan beberapa anggota DPRD. Jumat (10/10/2025). 

Usai dikukuhkan organisasi kepemudaan yang memiliki tugas mendorong pembangunan di Kabupaten Solok Selatan dan harus didukung oleh lembaga legislatif ( DPRD). 

H. Mursiwal wakil ketua DPRD Solok Selatan memberikan apresiasi dan semangat kepada pengurus DPD KNPI Solok Selatan yang baru, dan kebetulan didalam kepengurusan itu, terpilih salah satu anggota DPRD Solok Selatan sebagai ketua DPD KNPI Solok Selatan," ini perlu disokong bersama DPRD dan Pemda," sebut H. Mursiwal. 

Musriwal mengatakan DPRD dan  pemerintah siap berkolaborasi dan mendukung penuh semangat serta inisiatif para anak muda Solok Selatan. 

"Kita membuka ruang selebar-lebarnya bagi gagasan, kreativitas, dan inovasi pemuda untuk turut membangun daerah," katanya lagi. 

Menengok kembali sejarah perjuangan Indonesia pada 1928 silam, kelompok pemuda menjadi salah satu kelompok dengan insiatif dan keberanian untuk mendorong kemerdekaan.

Dengan semangat yang sama di masa kini, perubahan besar selalu dimulai dari semangat dan tekad para pemuda.

Begitu pula di Solok Selatan, kemajuan daerah ini tidak akan lahir tanpa semangat, partisipasi, dan kepedulian generasi mudanya. 

"Sebagai wadah yang menghimpun pemuda, KNPI diharapkan menjadi ruang bersama bagi anak-anak muda Solok Selatan untuk berkontribusi secara nyata. Sebagai tempat tumbuhnya gagasan segar dan karya nyata untuk masyarakat," tutupnya. 


Sejalan, Ketua DPD KNPI Solok Selatan Sultan Alif Baloen, politikis muda asal Dapil 3  KPGD itupun menekankan bahwa energi dan semangat pembangunan pun ditumpangkan pada seluruh pemuda Solok Selatan. Menurutnya, pemuda harus bersatu dalam semangat perjuangan yang sama.

"Buktikan bahwa pemuda Solok Selatan bukan penonton, tapi pemain Utama pembangunan. Bukan hanya generasi penerus, tapi juga generasi penggerak. Mari satukan langkah, kuatkan barusan, kobarkan semangat, dan wujudkan karya nyata demi Solok Selatan,"ajak anggota DPRD itu. (Abg)