Wujud Rasa Syukur, Danramil 01/AK Berikan Perlengkapan Sholat Kepada Anak Yatim dan Piatu -->

Iklan Atas

Wujud Rasa Syukur, Danramil 01/AK Berikan Perlengkapan Sholat Kepada Anak Yatim dan Piatu

Rabu, 12 Mei 2021

Danramil 01/AK Mayor Inf Ertiko Cholifa dengan penuh kasih sayang mengelus kepala salah satu anak yatim penerima paket lebaran.

Labura, fajarsumbar.com - Paket lebaran yang berisi perlengkapan sholat seperti sajadah, dan bantuan makanan serta minuman diberikan Danramil 01/AK Mayor Inf Ertiko Cholifa, SH S.Pd kepada anak yatim dan piatu yang berasal dari Kecamatan Kualuh Selatan di Aula Koramil setempat, Selasa (11/5/2021).


Hal serupa sebelumnya juga baru saja dilakukannya pada Jum'at (7/5/2021) kemarin. 

Dalam pembagian ini, terlihat dengan penuh ketulusan dan kasih sayang, Danramil turut mengelus kepala adik-adik yatim dan piatu itu layaknya seperti anak sendiri.


"Saya bersama anggota berbagi di bulan Ramadhan ini. Selain itu, kami menyisihkan sedikit uang saku kepada 10 orang anak-anak yatim piatu tersebut, semoga ini bisa membantu adek-adek kami yang beberapa hari lagi lebaran tiba," ujarnya.


Danramil menambahkan, hal ini dilakukan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah Swt dan bentuk perhatian kepada anak-anak yatim yang berada di wilayah Binaan kami.


"Walaupun suasana Ramadhan dan peringatan Hari Raya Idul Fitri 1442 H beberapa hari lagi, kita semua harus tetap mempedomani protokol kesehatan, jaga kondisi tubuh dan tetap disiplin agar situasi cepat normal kembali," tandasnya.


Selain itu, Danramil juga berpesan kepada anak-anak yatim dan piatu yang menerima bantuan tersebut agar selalu mendoakan orangtuanya masing-masing. (Randi)