Meringankan Beban Korban Banjir Partai Nasdem Pasbar bagikan 100 Paket Sembako -->

Iklan Atas

Meringankan Beban Korban Banjir Partai Nasdem Pasbar bagikan 100 Paket Sembako

Kamis, 23 Desember 2021

 

Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Pasbar Muhammad Guntara SH, didampingi oleh Sekretaris Suhaidi, Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga Yunis Andi. Di lokasi banjir, hadir Camat Ranah Batahan Syahwirman, serta beberapa tim kesehatan. Jd


Pasbar, Fajarsumbar.com--Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) santuni korban banjir di Jorong Aek Napal Kecamatan Ranah Batahan (Rabat) dengan memberikan santunan 100 paket sembako. 


Pemberian paket sembako tersebut, Kamis (23/12) dipimpin oleh Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Pasbar Muhammad Guntara, didampingi oleh Sekretaris Partai Nasdem Suhaidi, dan Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga Yunis Andi. Di lokasi banjir, hadir Camat Ranah Batahan Syahwirman, serta beberapa tim kesehatan.


Menurut Ketua DPD Partai Nasdem Muhammad Guntara, pemberian santunan paket sembako tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada warga yang terkena dampak banjir di Aek Napal Ranah Batahan yang terjadi beberapa waktu lalu. Sebanyak 100 paket sembako sudah dibagikan kepada masyarakat, secara door tu door. 


Ini wujud kepedulian kepada mereka yang terkena musibah banjir. Selain itu, pihaknya juga melihat banyaknya fasilitas pribadi dan fasilitas umum yang rusak akibat banjir, seperti akses jalan masyarakat yang terputus. Sehingga kehadiran di tengah-tengah masyarakat bisa mengobati kesedihan mereka, apalagi ditambah kehilangan harta benda. 


"Ini bentuk kepedulian Partai Nasdem kepada masyarakat yang terkena banjir. Banjir yang terjadi itu mengakibatkan 8 rumah warga rusak parah,"katanya.


Ia menambahkan, Partai Nasdem menunjukkan kepedulian kepada korban terdampak banjir. Penanganan bencana membutuhkan uluran tangan semua pihak. Termasuk uluran tangan partai.


"Bagaimanapun ini adalah masyarakat kita. Kita harus hadir ditengah - tengah masyarakat dalam kondisi suka dan duka. Apa yang kami berikan ini sifatnya hanya membantu. Namun, kami akan berusaha menyampaikan kepada forum atau lembaga kedewanan serta pemerintah. Sehingga akses jalan yang terputus ini perlu cepat kita perbaiki,"ujar Muhammad Guntara.


Setelah berkomunikasi dengan masyarakat setempat, diketahui bahwa banjir yang terjadi beberapa waktu lalu itu merupakan banjir yang dinilai terparah. Karena menghanyutkan 8 unit rumah. Sehingga perlu mendapatkan perhatian dari semua pihak.


Salah seorang masyarakat setempat, Adlan mengaku bersyukur atas bantuan-bantuan yang diberikan, salah satunya Partai Nasdem. Semoga bantuan tersebut bisa meringankan beban masyarakat yang tertimpa banjir. Sebab, ada beberapa berkakas rumah tangga yang hanyut diterjang banjir. Termasuk pakaian, selimut dan barang harian lainnya.

"Saya meminta kepada semua pihak, termasuk masyarakat agar tetap menjaga dan melestarikan alam, jangan ada ilegal logging. Harapan kami kepada semua pihak, agar rumah yang terdampak itu segera dibangunkan gantinya untuk mereka,"katanya.JD