Peringatan Rangnick untuk Ronaldo dan Lini Depan Man Utd -->

Iklan Atas

Peringatan Rangnick untuk Ronaldo dan Lini Depan Man Utd

Selasa, 08 Februari 2022

Ralf Ranginck meminta Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan lebih tajam dalam pemanfaatan peluang.


Jakarta - Pelatih Manchester United Ralf Rangnick mengingatkan lini depan Setan Merah untuk bisa lebih ganas dalam penyelesaian akhir jelang duel lawan Burnley, Rabu (9/2) dini hari WIB.


Rangnick tak menutupi bahwa dirinya masih menyimpan kekecewaan terhadap performa Man Utd ketika menghadapi Middlesbrough. Setan Merah tidak dapat menaklukkan Middlesbrough di waktu normal dan malah kemudian kalah adu penalti,sebagaimana dikutip CNNindonesia.com.


"Sepak bola adalah tentang meraih hasil bagus, tampil ganas dan bisa menyelesaikan pertandingan serta menjadi kejam di hadapan lawan. Itulah yang belum kami lakukan."


"Bila kami bermain di kandang melawan tim divisi Championship seperti Middlesbrough lalu kami memiiki 30 banding 6 dalam hal tembakan tepat sasaran, tentu seharusnya kami memenangkan pertandingan. Namun kami tidak cukup tajam memanfaatkan kesempatan setelah kebobolan dari mereka," ucap Rangnick seperti dikutip dari Express.


Dalam laga lawan Middlesbrough, Man Utd menurunkan Cristiano Ronaldo di lini depan dengan sokongan Jadon Sancho, Bruno Fernandes, dan Marcus Rashford.


Di bawah arahan Rangnick, Man Utd memang masih kesulitan untuk bisa mencetak banyak gol. Dalam 11 laga yang dijalani, hanya tiga pertandingan mereka bisa sukses mencetak lebih banyak gol.


Pada laga lawan Burnley, Man Utd tidak boleh mengulang kesalahan bila tak ingin terlempar dari zona empat besar. Dengan kondisi tertinggal 19 angka dari Manchester City, target realistis Man Utd musim ini memang bertahan di zona Liga Champions.


"Saat ini kami ada di posisi keempat dan semua orang di dalam klub ini termasuk saya akan senang bila kami bisa finis di posisi keempat pada akhir musim."


"Kami masih ada di Liga Champions meskipun sayangnya sudah tak lagi berpartisipasi di Piala FA. Kami akan berusaha mendapatkan yang terbaik di sisa musim dan hal itu bakal mungkin tercapai bila kami bisa meningkatkan kemampuan kami," tutur Rangnick.(*)