Salat Ied di Masjid Agung Nurul Falah Khidmat -->

Iklan Atas

Salat Ied di Masjid Agung Nurul Falah Khidmat

Senin, 02 Mei 2022

.

Agam – Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman beserta keluarga tunaikan Salat Idul Fitri 1443 hijriah, di Masjid Agung Nurul Falah Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Senin (2/5).

Pelaksanaan Salat Ied berlangsung khidmat, meski dialihkan ke masjid dari lokasi semula di lapangan kantor bupati akibat dampak cuaca kurang mendukung.

Namun, kondisi itu tidak menyurutkan niat masyarakat untuk melaksanakan Salat Ied tersebut.

Salat Ied ini bertindak selaku imam adalah H. Jarnaini yang merupakan mubaliq Sumatera Barat dan katib Ketua MUI Agam, Dr. Muhammad Taufik.

“Atas nama pribadi dan Pemkab Agam, saya ucapkan Minal Aidzin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Bupati Andri Warman.

Ia menyebutkan, tahun ini Salat Ied kembali dilaksanakan secara bersama-sama, setelah dua tahun tidak dapat melaksanakannya dampak pandemi Covid-19.

“Ramadan kemarin kita juga dapat melaksanakan berbagai kegiatan seperti safari Ramadan, MTQ, bazar murah dan lainnya,” ujarnya.

Dengan begitu, ia mengajak masyarakat menerapkan nilai Ramadan dalam kehidupan sehari-hari, serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan menjaga ketertiban di tengah masyarakat.

“Demi kemajuan Agam di masa mendatang, kita juga harapkan dukungan dan partisipasi dari semua pihak, baik yang berada di ranah maupun perantauan,” harapnya.

Salat Ied di Masjid Agung Nurul Falah, tampak juga diikuti Ketua DPRD Agam, Dr. Novi Irwan, Kakan Kemenag Agam, Marjanis, Sekdakab Agam, Edi Busti dan pejabat di Pemkab Agam.(Yanto)