Gawat, Dalam Waktu Satu Jam Dua Kali Terjadi Pembegalan di Solsel, 1 Orang Meninggal Dunia -->

Iklan Atas

Gawat, Dalam Waktu Satu Jam Dua Kali Terjadi Pembegalan di Solsel, 1 Orang Meninggal Dunia

Kamis, 30 Juni 2022
Ilustrasi


Solsel, fajarsumbar.com -  Gawat, aksi pencurian  melalui begal sudah merambah ke Solok Selatan. Satu korban begal dikabarkan meninggal dunia, setelah diserempet oleh kawanan pelaku.


Informasi yang diperoleh media ini dari berbagai sumber, di Jorong Koto Gadang, Nagari Padang Air Dingin. Kecamatan Sangir Jujuan, Solok Selatan, (Sumbar) Rabu (29/6/2022) sekira pukul 12.00 Wib, sebuah sepeda motor yang dikendarai oleh seorang perempuan (pelajar) bernama Desmita Fitriani 17 dan membonceng orang tuanya diserempet dan dipaksa berhenti oleh dua orang pria bersepada motor yang tidak dikenalnya. 


Pengendara itu tidak mau berhenti dan kedua pria diduga Begal itu, langsung mengambil tas berisikan Hand phone dan keduanya terjatuh kedalam semak, keduanya tak sadarkan diri. 


Warga yang melihat kejadian itu, langsung menolong korban, saat warga menolong, kondisi kedua anak dan ibu itu parah dan langsung dilarikan kerumah sakit RSUD Solok Selatan. 


Tidak beberapa saat saja, kejadian serupa juga terjadi di Jorong Kampung Palak Cuaca, Nagari Pasir Talang Selatan, Kecamatan Sungai Pagu, terjadi aksi kejar kejaran antara Begal dengan mangsanya, korban Begal yang merupakan pegawai RSUD Solok Selatan sempat terjatuh juga, pelaku Begal langsung tancap gas, korban Begal itupun dilarikan kerumah sakit. 


Barusan Media mendapat informasi dari sumber yang layak dipercaya dari pihak keluarga korban Begal di Padang Air Dingin Febri, seorang korban Begal bernama Desfmita Fitriani (17) di Nagari Padang Air Dingin meninggal Dunia setelah mendapat perawatan di RSUD Solok Selatan, sementara orangtuanya masih dirawat insentif di RSUD Solok Selatan. 


Kapolres Solok Selatan AKBP Tedy Punanto saat sikonfirmasi Media ini, Kamis (30/6/2022) membenarkan kasus ini,kejadian pencurian (jambret) yang terjadi pada hari Rabu 29 juni 2022 sekira pukul 09.30 wib bertempat di Jorong Koto Gadang Nagari Lubuk Malako Kecamatan Sangir Jujuan sesuai Laporan polisi nomor : Lp/19/VI/2022/polsek tanggal 29 Juni 2022.

Korban : Desmita fitriani ,17 tahun meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal saat mengejar pelaku jambret sekitar 500 meter dari tempat kejadian perkara /arah ke Padang Aro. 


Langkah dan tindakan yang telah di lakukan: mendatangi TKP  Unit Reskrim jujuan akan segera memintai keterangan saksi saksi kejadian, karena saksi saksi setelah korban terjatuh, ikut mengantar ke rumah sakit, dan belum bisa di mintai keterangan. 


"Kita sudah berkoordinasi dengan tim Opsnal Satreskrim melacak No Hp korban yang masih aktif dan posisi terakhir no Hp korban terlacak di daerah Lubuk Gadang Utara Kecamatan Sangir, " terang Kapolres didampingi Kasat Reskrim 


Kapolres mengimbau kepada warga yang hendak berurusan keluar rumah memakai kendaraan agar berhati hati di jalan, dan jangan membawa barang yang mengundang aksi pencurian di jalanan. (Abg)