Seorang ABK Ditemukan tak Bernyawa, Satu Lagi Dicari -->

Iklan Atas

Seorang ABK Ditemukan tak Bernyawa, Satu Lagi Dicari

Kamis, 16 Juni 2022
Salah seorang nelayan yang ditemukan tidak bernyawa.


Pasbar, fajarsumbar.com- Satu orang Anak Buah Kapal (ABK) Kapal Nelayan Km Roji yang tenggelam dihantam badai, Rabu (15/6/2022) ditemukan mengapung di lepas pantai Mandiangin, Kinali, Kabupaten Pasaman Barat sudah tidak bernyawa.


Korban atas nama Rangga (32) ditemukan Kamis (16/6/2022). Korban ditemukan masyarakat sekitar pukul 12.15 WIB, dalam keadaan tidak bernyawa. Dengan demikian, tinggal satu orang lagi ABK Kapal Nelayan Km Roji yang belum ditemukan, yakni Redo (32).

 

Tim SAR gabungan dan dibantu masyarakat sekitar terus melakukan pencari korban mengerahkan kapal-kapal nelayan. Sejak pagi kamis masyarakat mencari korban setelah dimulai semenjak, Rabu (15/6/2022) sore hingga sekarang.


"Dua ABK yang tenggelam itu baru satu orang yang ditemukan," jelas H Horizon Nakhodo Rajo, didampingi Kepala Jorong Mandiangin Rinaldi, kepada media ini melalui WhatsApp, Kamis (16/6/2022) sekira pukul 12.30 WIB.


Dari 4 ABK yang kecelakaan kapal nelayan KM Roji diterjang gelombang besar, dua diantaranya selamat. Mereka yang selamat itu atas nama Saknin (55) dan Deni (27). 


“Kita beserta masyarakat setempat sejak  sore kamis sampai tadi  malam tiada hentinya mencari, namun belum juga ditemukan, dan pagi ini kita ikut sama-sama untuk  melanjutkan pencarian dengan masyarakat, ada yang ditengah laut, pinggiran pantai, dan dialiran Sungai”, terang H Horizon Nakhodo Rajo.(By Roni/DJ)