Bank Nagari Lubuk Basung Salurkan CSR Rp120 Juta ke Pemkab Agam -->

Iklan Atas

Bank Nagari Lubuk Basung Salurkan CSR Rp120 Juta ke Pemkab Agam

Rabu, 17 Agustus 2022
.


Lubuk Basung – Bank Nagari Cabang Lubuk Basung kembali salurkan dana CSR pendidikan Rp120 juta pada Pemerintah Kabupaten Agam.


Dana CSR yang diterima Bupati Agam, Dr H Andri Warman ini, diserahkan Kepala Cabang Bank Nagari Lubuk Basung, Shanty Dewi Fauzy usai pelaksanaan upacara bendera peringatan HUT ke-77 RI, di halaman kantor Bupati Agam, Rabu (17/8).


Kepala Cabang Bank Nagari Lubuk Basung, Shanty Dewi Fauzy menyebutkan, CSR pendidikan ini disalurkan tiap tahun, dalam mendukung pengembangan pendidikan di daerah itu.


“Tentu ke depan kita berharap bagaimana pendidikan di Agam jadi lebih baik,” ujarnya.


Dengan begitu katanya, Bank Nagari ikut berkontribusi melalui CSR meningkatkan pendidikan, serta mendorong program pemerintah daerah yaitu, Agam Maju.


Dikatakannya, selain untuk pendidikan Bank Nagari juga punya CSR bidang sosial dan keagamaan.


“Sosial dan keagamaan ini sesuai proposal yang masuk, kemudian diajukan persetujuan CSR nya,” kata Shanty.


Sementara itu, Bupati Agam, Dr H Andri Warman menyebutkan, ini bentuk kolaborasi pemerintah daerah bersama perbankan dalam memajukan pendidikan di Kabupaten Agam.


“Karena dalam memajukan pendidikan memang harus didukung berbagai pihak,” sebutnya.


Dengan begitu, ia berharap melalui CSR ini pendidikan di Kabupaten Agam jadi lebih baik dari segala bidang. (*/yanto)