Bersama Dinas Perhubungan JR Sosialisasikan Keselamatan Berlalulintas pada Pelajar -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Bersama Dinas Perhubungan JR Sosialisasikan Keselamatan Berlalulintas pada Pelajar

Kamis, 25 Agustus 2022
.


Solok Selatan – Jasa Raharja Cabang Sumatera Barat bersama Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Barat lakukan Sosialisasi kepada Siswa-Siswi SMA/sederajat di Kabupaten Solok Selatan, Selasa (23/8). 


Sosialisasi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan ini diadakan di Ruang Pertemuan Hotel Pesona Alam Sangair Padang Aro Kab. Solok Selatan.  Acara dibuka pleh Wakil Bupati Solok Selatan Yulian Efi dan dihadiri oleh beberapa instansi anggota Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan. 


Kasat Lantas AKP Sugeng Riadi, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi yang diwakili Era Okta, Kepala Dinas Perhubungan Kab. Solok Selatan Novrizon, Kasi Sapras Badan Pengelola Transportasi Darat Wilayah III Sumbar Ikra Suranta dan Jasa Raharja Muhammad Irvan. 


Kegiatan sosialisasi ini tidak hanya diikuti oleh siswa dan siswi perwakilan sekolah di Kab. Solok Selatan, tetapi juga diikuti oleh perwakilan guru se-Kab. Solok Selatan. 


Wakil Bupati dalam pembukaannya menyampaikan “Kegiatan ini sangat perlu dilakukan khususnya untuk siswa/siswi SMA sederajat yang masih belum paham etika berkendara yang baik di jalan. Masih banyak kita temui anak-anak yang melanggar peraturan seperti saat mengendarai sepeda motor tidak menggunakan helm, menerobos lampu merah, melawan arah ataupun berbonceng tiga atau lebih. Maka dari itu perlu kita tumbuhkan kesadaran untuk mengutamakan keselamatan untuk mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan”. 


Kegiatan sosialisasi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan ini merupakan kegiatan rangkaian roadshow yang diadakan di seluruh Kabupaten dan Kota di Sumatera Barat.(jr)