Rafael Leao Menggila di Derby Milan, Striker Gesit Portugal Cetak Sejarah -->

Iklan Atas

Rafael Leao Menggila di Derby Milan, Striker Gesit Portugal Cetak Sejarah

Minggu, 04 September 2022

Striker AC Milan, Rafael Leao mencetak brace ke gawang Inter Milan pada laga Liga Italia 2022/2023 di Stadion San Siro, Sabtu (4/9/2022).


MILAN  – Bintang AC Milan, Rafael Leao berhasil mencetak dua gol dalam laga kontra rival sekota, Inter Milan pada laga pekan kelima Liga Italia 2022/2023. Leao pun mengukir sejarah dengan dua golnya di pertandingan bertajuk Derby Milan itu. 


Berlaga di San Siro, Sabtu (3/9/2022) malam WIB, Rossoneri –julukan Milan- tertinggal lebih dulu setelah Marcelo Brozovic membobol gawang Mike Maignan pada menit 21'. Akan tetapi, Leao dengan cepat menyamakan kedudukan tujuh menit kemudian dengan sepakan keras kaki kirinya.


Pada menit 54', Olivier Giroud sukses membawa pasukan Stefano Pioli berbalik unggul. Lalu, Leao memastikan kemenangan Milan enam menit berselang dengan golnya yang dibumbui dengan aksi individu yang menawan. Dzeko kemudian menutup pertandingan dengan gol hiburannya pada menit 67', sebagaimana dikutip iNews.id.


Dilansir dari Twitter @OptaPaolo, Minggu (4/9/2022), ternyata dua gol tersebut membuat Leao masuk dalam daftar sejarah. Striker berusia 23 tahun itu menjadi pemain Portugal pertama yang mencetak gol dalam Derby Milan di semua kompetisi.


Tentu saja, dua gol tersebut juga semakin membuktikan bahwa Leao memang merupakan salah satu pemain paling berharga yang dimiliki oleh Milan. Bahkan, pada bursa transfer musim panas ini mereka menolak tawaran sebesar 100 juta Euro (Rp1,4 triliun) yang diberikan oleh Chelsea untuk memboyong pemain yang menyumbang 14 gol dan 12 assist dalam 34 laga di semua kompetisi musim lalu itu.


Pioli pun memberikan pujian untuk performa Leao yang menorehkan gol kedua dan ketiganya musim ini di Derby Della Madoninna malam tadi. Menurutnya, Leao adalah pemain yang cerdas dan berbakat sehingga permainannya terus berkembang dari waktu ke waktu. 


“Untuk bisa berkembang, Anda membutuhkan bakat dan kecerdasan, Leao memiliki keduanya. Kami memberinya waktu dan kebebasan untuk membuat kesalahan sehingga dia bisa belajar,” kata Pioli dilansir dari Football Italia, Minggu (4/9/2022).


“Tentu saja, setiap kali kami menempatkannya dalam situasi satu lawan satu, dia adalah senjata penting di gudang senjata kami. Rafa memiliki bahasa tubuh yang mungkin membingungkan orang, tetapi saya dapat meyakinkan Anda bahwa dia tahu potensi apa yang dia miliki dan sangat ingin belajar,” imbuhnya.


Dengan hasil tersebut, untuk sementara Rossoneri naik ke peringkat dua klasemen Liga Italia 2022/2023 dengan koleksi 11 poin dari lima laga. Sedangkan Nerazzurri –julukan Inter- tertahan di posisi keenam dengan dua poin lebih sedikit.(*)