Pipa Gas di Tanjab Barat Meledak, 8 Pekerja Luka Bakar saat Perbaiki Kebocoran -->

Iklan Atas

Pipa Gas di Tanjab Barat Meledak, 8 Pekerja Luka Bakar saat Perbaiki Kebocoran

Senin, 19 Desember 2022
Lokasi pipa gas PetroChina meledak di Dusun Pematang Lindung, Desa Pematang Buluh, Kecamatan Betara, Tanjung Jabung Barat, Jambi, telah ditutup.



TANJUNG JABUNG BARAT - Pipa gas milik PetroChina di Tanjung Jabung Barat, Jambi, meledak. Delapan orang mengalami luka bakar akibat ledakan tersebut.


Peristiwa itu terjadi di Dusun Pematang Lindung, Desa Pematang Buluh, Kecamatan Betara pada Minggu (18/12/2022) dini hari, sekitar pukul 02.10 WIB, sebagaimana dikutip iNews.id.


"Berdasarkan keterangan saksi, semburan api dan ledakan itu berasal dari pipa yang sedang dalam proses pengerjaan penyambungan pipa gas yang bocor," kata Kapolsek Betara, Iptu Dasep Nurdin Ansori.


Menurutnya, pipa gas yang bocor itu berada di jalur sumur Neb#9 dengan kedalaman 3-4 meter. Kebocoran pipa terjadi sejak Rabu (14/12/2022) dan tengah dalam perbaikan. Delapan orang yang mengalami luka bakar adalah para pekerja yang sedang memperbaiki kebocoran tersebut.


"Saat dalam proses penyambungan pipa yang bocor itu terjadi semburan api dan terjadi ledakan," ujarnya.


Para korban merupakan pekerja PT Trans Dana Profitri, Subkontraktor PetroChina Internasional Jabung Ltd. Mereka telah mendapat perawatan usai ledakan.


Dua orang mendapat perawatan medis di klinik BGP PetroChina. Sedangkan enam lainnya dirujuk ke Rumah Sakit Siloam Jambi.


Untuk menghindari korban tambahan, area sumur Neb#9 PetroChina telah ditutup agar tak bisa dilewati masyarakat umum.


"Masyarakat sementara waktu dilarang melintas di area Sumur Neb#9. Untuk akses jalan masyarakat sementara dialihkan ke jalan lama Desa Pematang Buluh, Kecamatan Betara," katanya.(*)