Gubernur Mahyeldi Ansyarullah, Lepas Jalan Santai Alumni Fun Day 2023 -->

Iklan Atas

Gubernur Mahyeldi Ansyarullah, Lepas Jalan Santai Alumni Fun Day 2023

Rabu, 26 April 2023


.

Padang, FajarSumbar ComBerbagai cara untuk bertemu dan bersilahturahmi sesama Alumni Universitas Andalas (Unand) yang tersebar di berbagai Wilayah di Indonesia.


Salah satu upaya yang dilakukan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Unand, dengan menggelar serangkaian kegiatan "Alumni Fun Day 2023", dengan tema "Pulang Basamo Ka Almamater".

Kegiatan ini diawali dengan jalan santai mengitari sejumlah jalan dilingkungan kampus Unand Limau Manis Padang.

Jalan santai yang diikuti ratusan alumni dan civitas Unand itu, dilepas oleh Gubernur Sumaterat Barat, Mahyeldi Ansharullah didampingi Rektor Unand Prof. Dr. Yuliandri, S.H., M.H di depan Convention Hall Kampus Unand Limau Manis Padang, Selasa (25/04/2023).

Sementara itu, Ketua panitia pelaksana Dr.Eng Muhammad Makky, S.TP,M.Si menjelaskan, selain jalan santai, juga diadakan Diskusi Alumni, Deklarasi Alumni, Games Menarik, Penampilan Artis dan ditutup dengan rewarding game dan undian kupon bagi alumni yang beruntung.

Kegiatan berikutnya sebut Muhammad Makky, dilanjutkan dengan kolaborasi yang diisi dengan kegiatan "Submit CEO"

Melalui rangkaian kegiatan
Alumni Fun Day 2023 yang dipusatkan Convention Hall Kampus Unand itu, sedikitnya 770 alumni telah mendaftarkan diri, namun pada hari (H) hanya yang hadir lebih kurang 450 alumni.

Menurutnya, Fun Day 2023 ini, dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti hasil Konsinyering pada September 2022. "Ini juga sebagai momentum untuk meningkatkan silaturahmi antara Alumni dan Unand lintas jurusan, angkatan dan profesi," imbuhnya

Tak hanya itu, namun sebagai bagian dari upaya Universitas Andalas memposisikan dirinya menjadi Perguruan Tinggi bereputasi Dunia.

"Hal ini, juga merupakan bagian dari rangkaian program World Class University Universitas Andalas yang didanai melalui Pemanfaatan Dana Abadi Perguruan Tinggi, Kemdikbudristek dan LPDP," ucap Direktur Kerjasama dan Hilirisasi Hasil Riset Unand itu.

Ditempat yang sama, salah seorang alumni Unand, Herlambang Tinasih Gusti berharap, melalui melalui Fun Day 2023 ini, semakin banyak terbentuk kolaborasi antara Alumni dan Universitas.

"Hari ini kami hadir, sebagai pengembangan SDM turut berkontribusi membangun peluang kolaborasi dengan Universitas," sambung EO Fun Day 2023 itu.

"Dengan demikian Alumni perlu berkenan dan melakukan kolaborasi dengan Universitas untuk mewujudkan visi bersama.", tuturnya.

Kegiatan lainya dilanjutkan dengan diskusi IKA Unand, dan deklarasi alumni yang dipimpin oleh Ketua Harian DPP IKA Unand Dr. Muhammad Riendra, Sp.

Muhamad Riendra menyebutkan ada 3 poin yang mesti di pegang oleh seluruh alumni yaitu keterikatan, kebersamaan dan kolaborasi.

Dalam konferensi Pers di Convetion Hall Unand, Rektor Unand Profesor Yuliandri  SH. MH mengatakan, bahwa semua Alumni menjadi sarana Kolaborasi antara Unand dan Alumni.

"Pihak kampus membuka peluang kolaborasi dengan alumni baik secara individu maupun Institusi, tutur Rektor Prof Yuliandri.(Realis)