Ini Identitas 2 Orang Tewas Kecelakaan Karambol di Jalur Tengkorak Wonosobo -->

Iklan Atas

Ini Identitas 2 Orang Tewas Kecelakaan Karambol di Jalur Tengkorak Wonosobo

Minggu, 21 Mei 2023
Tim SAR gabungan mengevakuasi korban kecelakaan karambol di turunan tajam jalan raya Parakan - Kertek KM 12, Dusun Candiroto, Desa Candimulyo, Kecamatan/Kabupaten Wonosobo.


Wonosobo - Dua orang korban meninggal dalam kecelakaan karambol di jalur tengkorak Wonosobo berhasil diidentifikasi. Korban meninggal yakni Ikhwanudin, warga Ciomas Kabupaten Serang adalah pengemudi truk kontainer A 9929 VN dan Romdhoa (kernet), warga Desa Sambongsari, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal.



Identitas diketahui setelah ditemukan surat-surat milik korban di bangkai kontainer. Awalnya warga curiga dengan adanya dering suara telepon seluler yang berasal dari kabin truk kontainer, namun warga tidak ada yang berani mengambil, sebagaimana dikutip iNews.id.


Setelah tim dari Satlantas Polres Wonosobo datang, berhasil ditemukan telepon genggam milik para korban dan menerima telepon dari rekan korban.


Kecelakaan karambol yang melibatkan enam kendaraan, yakni truk kontainer yang ternyata diketahui membawa gula cair diduga mengalami rem blong.


“Laju truk tidak terkendali sehingga menabrak lima kendaraan lain di antaranya truk pengangkut kentang, mobil boks, mobil sedan dan minibus serta sepeda motor,” kata Kasat Lantas Polres Wonosobo, AKP Ragil Irawan.


Laju truk tidak terkendali di jalur tengkorak yang berupa turunan dan tikungan tajam sepanjang 10 kilometer di Wonosobo, tepatnya di Desa Kalikuto, Kertek.


Polisi kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi. Jalur nasional Semarang-Purwokerto sempat ditutup total.


Selain menewaskan dua orang, kecelakaan karambol itu juga membuat dua orang luka-luka. Jenazah kedua korban masih berada di rumah sakit umum PKU Muhammadiyah Wonosobo, menunggu untuk diambil keluarga. (*)