Akun WhatsApp Ketua BEM UI Diduga Diretas, Terkait Kasus Kekerasan Seksual -->

Iklan Atas

Akun WhatsApp Ketua BEM UI Diduga Diretas, Terkait Kasus Kekerasan Seksual

Jumat, 02 Februari 2024


Depok - Dini hari Jumat (2/2/2024), akun WhatsApp Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI), Melki Sedek Huang, diduga mengalami pembajakan. Kabar ini datang setelah Melki terbukti terlibat dalam kasus tindakan kekerasan seksual, yang berujung pada penghentian perkuliahan selama satu semester atau enam bulan.


Melki memberi informasi melalui cuitan di laman X @namasayamelki, menyatakan bahwa akun WhatsApp miliknya telah diretas. Ia meminta kerjasama untuk memberikan informasi jika terdapat aktivitas mencurigakan yang menggunakan namanya, karena saat ini ia kehilangan kendali atas akun WhatsApp tersebut.


"Jika ada whatsapp mencurigakan yang mengatasnamakan saya beberapa saat ke depan, harap diinformasikan karena akun Whatsapp saya sedang tidak dalam kontrol saya. Terima kasih!" ungkap Melki.


Meskipun MNC Portal Indonesia berusaha menghubungi nomor WhatsApp yang dimaksud, namun hingga saat ini belum ada jawaban yang diterima.(des)