BYD Motor Indonesia Rilis Mobil Listrik Dolphin, Atto 3, dan Seal -->

Iklan Atas

BYD Motor Indonesia Rilis Mobil Listrik Dolphin, Atto 3, dan Seal

Selasa, 06 Februari 2024
BYD Seal bakal dibanderol lebih murah dibandingkn Hyundai Ioniq 6, di bawah Rp1 miliar? 



Jakarta - PT BYD Motor Indonesia secara resmi memperkenalkan tiga model mobil listrik terbarunya, yaitu Dolphin, Atto 3, dan Seal. Meskipun belum mengungkapkan harga secara resmi, BYD Motor Indonesia menegaskan bahwa ketiga model tersebut akan memiliki harga yang terjangkau.


Salah satu model yang diperkenalkan adalah BYD Seal, sebuah sedan listrik mewah yang ditujukan untuk bersaing dengan Hyundai Ioniq 6 yang telah hadir di Indonesia. Hyundai Ioniq 6, mobil listrik asal Korea Selatan tersebut, dijual dengan harga sekitar Rp1,2 miliar.


Perlu diketahui, kedua mobil listrik tersebut merupakan mobil CBU (Completely Built Up), yang berarti mereka diimpor utuh dari luar negeri. Meskipun memiliki teknologi yang sebanding, BYD Seal dikabarkan akan dijual dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan Hyundai Ioniq 6.


"Kami berharap demikian (dijual di bawah Rp1 miliar)," ungkap Head of Product BYD Motor Indonesia, Bobby Bharata di Sentul, Bogor, Jawa Barat, pada hari Senin (5/2/2024).


Namun, Bobby enggan memberikan bocoran mengenai harga yang pasti. Ia menegaskan bahwa BYD Motor Indonesia lebih memprioritaskan teknologi dan performa yang luar biasa untuk BYD Seal.


"Ya, kami dari BYD harus mengutamakan teknologi, termasuk penggunaannya. Saat ini kami masih melakukan pameran dari mal ke mal, mulai dari peluncuran di Taman Mini, dan akan berlanjut minggu depan. Sebelum IIMS, kami masih akan ada di mal," katanya.


BYD Seal memiliki tiga varian dengan dua jenis powertrain. Untuk varian Premium dan Performance, mobil ini menggunakan baterai lithium ferro phosphate (LFP) berkapasitas 82,56 kWh. Menurut uji coba NEDC, jarak tempuh varian Premium mencapai 650 km, sementara varian Performance mencapai 580 km.


Tenaga maksimal dari varian Premium adalah 230 kW, dengan torsi puncak mencapai 360 Nm dengan penggerak roda belakang. Sementara varian Performance memiliki tenaga maksimal 390 kW dan torsi puncak 670 Nm, serta dilengkapi dengan penggerak empat roda.


Fitur-fitur pendukung lainnya pada sedan listrik bergaya sport ini meliputi kemampuan pengisian daya baterai cepat atau fast charging dengan daya 110-150 kW, serta pengisian listrik tidak searah atau AC 7 kW.(BY)