Chery Respon Permintaan dengan Menghadirkan Tiggo 8 di Indonesia -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Chery Respon Permintaan dengan Menghadirkan Tiggo 8 di Indonesia

Kamis, 11 Juli 2024

Chery Tiggo 8 punya varian Pro dan Pro Max, terinspirasi iPhone? (CSI)


Jakarta - Chery memperkenalkan Tiggo 8 sebagai respons terhadap permintaan konsumen di Indonesia. Kehadiran model ini melengkapi varian Tiggo 8 Pro yang telah lebih dulu diluncurkan di Tanah Air. Bahkan, kabarnya varian Tiggo 8 Pro Max juga akan segera tersedia.


Menariknya, penggunaan penamaan model ini mirip dengan strategi yang digunakan oleh merek smartphone asal Amerika Serikat, iPhone. Setiap tipe menggunakan embel-embel Pro dan Pro Max untuk menunjukkan perbedaan varian yang lebih tinggi. Apakah Chery terinspirasi dari merek tersebut?


Direktur Utama PT Chery Sales Indonesia (CSI), Zeng Shuo, menjelaskan bahwa seri Tiggo 8 adalah mobil pertama dari Chery yang menggunakan nama tipe Pro dan Pro Max. Namun, tidak diungkapkan apakah hal tersebut terinspirasi dari iPhone atau tidak.


Zeng Shuo menjelaskan, penamaan varian tersebut bertujuan agar konsumen lebih mudah membedakan antara berbagai varian Tiggo 8. Konsep ini mirip dengan strategi penamaan yang digunakan oleh iPhone, yang membedakan antara varian terendah dan tertinggi.


"Memang ini kendaraan pertama dari Chery yang menggunakan nama Pro dan Pro Max. Kami menggunakan nama ini agar konsumen dapat dengan mudah mengenali perbedaan antara varian yang lebih tinggi dan yang lebih rendah. Konsepnya sederhana," ujar Zeng kepada wartawan di Jakarta Pusat, Senin (8/7/2024).


Selain Tiggo 8 Pro, Chery juga telah memasarkan Tiggo 7 dan Tiggo 7 Pro di Indonesia. Sementara varian Tiggo 8 Pro Max belum dijual secara resmi dan baru diperkenalkan.


Sebagai alternatif dari Tiggo 8 Pro Max, Chery memilih untuk pertama kali menghadirkan Tiggo 8 dengan mesin 1.6T, yang juga digunakan pada Omoda 5 GT. Mobil ini akan menjadi pesaing dari Honda CR-V yang diperkirakan akan dibanderol antara Rp400-450 juta.(BY)