![]() |
Tingkatkan pengalaman digital pelanggan, Telkomsel kolaborasi dengan Circles. |
Jakarta – Operator seluler Telkomsel menjalin kolaborasi dengan Circles, perusahaan teknologi dan telekomunikasi global, untuk mempercepat transformasi digital. Melalui kemitraan ini, Telkomsel berharap dapat meningkatkan pengalaman pelanggan dengan menghadirkan layanan digital yang lebih unggul.
Kerja sama ini bertujuan untuk memperkenalkan layanan digital terbaru dan mempercepat adopsi teknologi melalui platform Software-as-a-Service (SaaS) serta produk-produk lainnya.
Selain itu, kolaborasi ini diharapkan dapat membuka peluang pertumbuhan inovatif dan mendorong transformasi industri di tengah perkembangan pasar yang semakin dinamis.
Dengan dukungan teknologi dari Circles, Telkomsel berupaya tetap berada di garis depan tren pasar dengan menyediakan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan yang terus berubah.
Derrick Heng, Direktur Marketing Telkomsel, menyatakan bahwa Telkomsel berkomitmen untuk terus berinovasi dan mengikuti perkembangan kebutuhan pelanggan melalui pemanfaatan teknologi terbaru.
"Kolaborasi dengan Circles menegaskan komitmen kami untuk menghadirkan solusi inovatif yang sesuai dengan tuntutan digital masa kini. Upaya ini sejalan dengan visi dan misi Telkomsel dalam memberdayakan masyarakat Indonesia dengan menyediakan solusi bagi setiap individu, rumah tangga, dan bisnis untuk membuka berbagai peluang," katanya dalam keterangan tertulis.
Sementara itu, Senior Advisor dan Chief Revenue Officer Circles, Deepak Gulati, menyampaikan rasa antusiasme atas kerja sama dengan Telkomsel. Menurutnya, kemitraan ini menunjukkan kemampuan solusi SaaS mereka di tingkat global.
"Kami berkomitmen untuk memberikan nilai tambah yang besar bagi Telkomsel, sekaligus memperkuat kemampuan inovasi digital kami, membangun referensi utama bagi operator telekomunikasi, serta memperluas kemitraan global yang mendukung transformasi digital dan memberikan manfaat nyata bagi mitra dan pelanggan kami," jelasnya.(BY)