45 Turis Rusia Terjebak, Kapal Selam Wisata Tenggelam di Mesir -->

Iklan Muba

45 Turis Rusia Terjebak, Kapal Selam Wisata Tenggelam di Mesir

Jumat, 28 Maret 2025
Kapal selam wisata membawa 45 turis asal Rusia tenggelam di Mesir\



Kairo – Sebuah kapal selam wisata yang mengangkut 45 turis asal Rusia tenggelam di perairan Laut Merah, dekat Kota Hurghada, Mesir, pada Kamis (27/3/2025).  

Insiden tragis ini mengakibatkan enam orang meninggal dunia, sementara lima lainnya masih terjebak di dalam kapal selam. Sebagian besar penumpang berhasil dievakuasi dengan selamat.  

Kedutaan Besar Rusia di Kairo mengonfirmasi bahwa empat dari enam korban tewas merupakan warga Rusia. Selain itu, seorang warga Mesir juga dilaporkan menjadi korban dalam peristiwa ini.  

Kapal selam wisata bernama Sinbad tenggelam sekitar pukul 10.00 waktu setempat, sekitar satu kilometer dari pantai. Kapal ini diketahui dimiliki oleh sebuah hotel dengan nama yang sama dan biasa digunakan untuk wisata bawah laut guna melihat terumbu karang.  

Beberapa penumpang yang berada di dalam kapal selam tersebut termasuk anak-anak di bawah umur. Menurut informasi awal, sebagian besar korban yang selamat telah dievakuasi ke hotel dan rumah sakit di Hurghada untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.(des*)