Bupati-Wakil Bupati Padang Pariaman Disambut Meriah Masyarakat Kepulangan Usai Dilantik dan Retreat di Magelang -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Bupati-Wakil Bupati Padang Pariaman Disambut Meriah Masyarakat Kepulangan Usai Dilantik dan Retreat di Magelang

Minggu, 02 Maret 2025
Bupati Padang Pariaman H.John Kenedy Azis dan Wabup Rahmat Hidayat yang didampingi isteri masing-masing ketika disambut kepulanganya di Gedung VIP BIM, Minggu 2 Maret 2025.


Padang Pariaman - Sejumlah tokoh masyarakat, unsur Forkopimda, Ketua DPRD Aprinaldi, Sekda Rudy R Rilis, Kepala Dinas, Badan, Kantor, serta Camat dan Kepala Bagian di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Padang Pariaman, memberikan sambutan hangat kepada Bupati H. John Kenedy Azis dan Wakil Bupati Rahmat Hidayat di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) pada Minggu, 2 Maret 2025.


Setelah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 lalu, Bupati John Kenedy Azis baru pertama kali kembali ke daerahnya setelah mengikuti retreat beberapa hari di Lembah Tidar, Magelang.


Kepulangan Bupati yang sangat dinantikan ini disambut antusias oleh masyarakat Padang Pariaman. Sejumlah tokoh adat, ulama, serta cadiak pandai turut hadir di bandara untuk menyambutnya.


Bupati John Kenedy Azis dan Wakil Bupati Rahmat Hidayat datang bersama istri masing-masing, dan keduanya diterima dengan tari pasambahan yang meriah di pintu kedatangan ruang VIP Bandara.


Setelah acara penyambutan, pasangan kepala daerah yang baru dilantik ini langsung menuju Pandopo Bupati di Karan Aua, Pariaman. 


Sebelum itu, mereka menyempatkan diri untuk menunaikan shalat zuhur berjemaah di Masjid Agung Syekh Burhanuddin di Ulakan, serta melakukan ziarah ke makam ulama besar yang membawa ajaran Islam ke Ranah Minang.


Pada hari pertama menjabat di rumah dinas (Pandopo), Bupati John Kenedy Azis menggelar acara syukuran. Sekaligus berbuka puasa bersama masyarakat dan jajaran Pemdakab Padang Pariaman, menandai dimulainya kepemimpinan mereka yang penuh harapan dan semangat baru.(saco).