![]() |
Jika Anda masih punya stok daging kurban, Anda bisa mencoba cara membuat bakso sapi rumahan berikut ini. |
Fajarsumbar.com - Momen Idul Adha masih terasa dengan stok daging kurban yang melimpah di rumah. Jika Anda memiliki daging sapi yang belum diolah, coba buat bakso sapi rumahan yang lezat dan tahan lama.
Manfaat Daging Sapi untuk Kesehatan
Daging sapi kaya akan protein dan mengandung sembilan asam amino esensial yang penting bagi pertumbuhan serta pemeliharaan tubuh. Selain itu, bakso sapi bisa disimpan dalam freezer dan dinikmati kapan saja hanya dengan memanaskannya kembali.
Resep Bakso Sapi Rumahan
Jika Anda bosan dengan olahan rendang atau sop daging, berikut cara mudah membuat bakso sapi sendiri di rumah.
Bahan-bahan:
500 gram daging sapi giling
1 butir telur
¼ sendok teh bawang putih halus
100 gram tepung kanji
Es batu secukupnya
1 sendok teh lada putih bubuk
Air secukupnya untuk merebus
Cara Membuat Bakso Sapi:
Haluskan daging sapi giling bersama es batu, telur, dan bumbu dengan food processor hingga merata.
Tambahkan tepung kanji sedikit demi sedikit sambil terus mengaduk adonan.
Setelah adonan tercampur rata, pindahkan ke wadah.
Rebus air hingga mendidih.
Bentuk adonan menjadi bulatan dengan bantuan sendok, lalu masukkan ke dalam air mendidih.
Biarkan hingga bakso mengapung, lalu angkat dan tiriskan.
Bakso siap disantap atau disimpan dalam freezer untuk konsumsi nanti.
Resep Kuah Bakso Sederhana
Kuah bakso dapat dibuat dari kaldu sapi yang dicampur dengan bawang putih halus, lada bubuk, garam, dan air. Rebus hingga mendidih, lalu sajikan bersama bakso, bihun, dan sayuran hijau.
Itulah cara mudah membuat bakso sapi rumahan dari daging kurban. Selamat mencoba!(BY)