G3AD Community Kembali Lakukan Bedah Rumah Layak Huni di Guguak Gadang Padang Magek -->

Iklan Muba

G3AD Community Kembali Lakukan Bedah Rumah Layak Huni di Guguak Gadang Padang Magek

Kamis, 10 April 2025

Peletakan batu pertama bedah rumah G3AD oleh Wabup Ahmad Fadly


Tanah Datar, fajarsumbar.com - Masyarakat Nagari Padang Magek terkhusus masyarakat Jorong Guguak Gadang, yang tergabung dalam G3AD Community, baik yang di ranah maupun rantau, melakukan bedah rumah layak huni kepada salah satu rumah warga di Jorong Guguak Gadang, Nagari Padang Magek, Kecamatan Rambatan, Kamis (10/4/25).


Peletakan batu pertama bedah rumah layak huni ini langsung dihadiri oleh Bupati Tanah Datar Eka Putra dan Wakil Bupati Ahmad Fadly, Ketua G3AD Community H. Eril Kusnopi, Camat Rambatan beserta Forkopimca, perantau, ninik manak, bundo kanduang, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.


Ketua G3AD Community Eril Kusnopi dalam sambutannya, mengucapkan rasa syukurnya kepada perantau Jorong Guguak Gadang, karena masih bisa melaksanakan program bedah rumah layak huni, untuk masyakat kurang mampu di kampung halaman. 


"Alhamdulillah, berkat dukungan seluruh pihak, program yang telah berjalan dari beberapa tahun belakangan ini, dapat kembali terlaksana di tahun ini," ujarnya.


Ketua G3AD tambahkan, kegiatan bedah rumah layak huni tersebut, sudah dimulai perantau Padang Magek yang tergabung pada G3AD Community dari beberapa tahun lalu. Hingga saat ini, sudah ada 3 unit rumah di wilayah Jorong Guguak Gadang yang sudah diperbaiki dan dimanfaatkan masyarakatnya, dan tahun ini yang ke 4.


Dikesempatan itu, Wakil Bupati Ahmad Fadly mengapresiasi atas apa yang dilakukan perantau Padang Magek terkhusus perantau G3AD, ia pun mendukung kegiatan bedah rumah layak huni itu, baik secara moril maupun materil.


"Insya Allah, kami mendukung kegiatan ini sepenuhnya, karena kami mengangap kegiatan ini sangat luar biasa. Mudah-mudahan akan terus terlaksana secara konsisten setiap tahunnya," ujar Wabup.


Ahmad Fadly sebutkan, pembangunan bedah rumah layak huni bagi masyarakat tidak mampu yang ada di Jorong Guguak Gadang Padang Magek ini, sebagai bentuk semangat para perantau dalam membangun kampung halamannya. 


"Poin penting dari kegiatan ini adalah semangat perantau asal Padang Magek untuk membangun kampung halamannya. Semoga semangat ini bisa ditiru oleh para perantau dari nagari-nagari lainnya " pungkasnya.


Sementara itu, Wali Nagari Padang Magek Syafril Jamal mengucapkan rasa terima kasihnya secara umum kepada seluruh perantau Padang Magek terkhusus perantau Jorong Guguak Gadang, yang terus berkomitmen dalam membangun nagarinya. 


"Ini yang keempat kalinya, bedah rumah layak huni dilakukan oleh perantau, tahun ini bedah rumah dianggarkan sebesar Rp. 102 juta," terangnya.


Syafril Jamal menambahkan, selain bedah rumah layak huni, kegiatan perantau Padang Magek pada momentum Hari Raya Idul Fitri 1446 H ini yakni, memberikan santuan bagi anak yatim sebanyak 90 orang dan pembagian zakat kurang lebih sebanyak 250 orang.


Terakhir acara diisi dengan peletakan batu pertama oleh Wabup Ahmad Fadly, Ketua G3AD, perwakilan perantau Yul Ceng, Camat beserta Forkopimca dan Wali Nagari. (F12)