Simpangempat – Kepolisian Resor Pasaman Barat, Sumatera Barat, melakukan pengecekan ke pos pengamanan yang berada di kawasan wisata Pantai Pohon Seribu, Nagari Ranah Pasisie, Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, untuk memastikan suasana tetap aman dan terkendali selama libur Idulfitri.
Kapolres Pasaman Barat, AKBP Agung Tribawanto, menyampaikan bahwa pihaknya secara langsung turun ke lokasi guna melihat kondisi lapangan. “Kami meninjau langsung ke kawasan Pantai Sasak Pohon Seribu dan melihat antusiasme masyarakat yang tinggi dalam mengisi waktu libur Lebaran dengan berwisata ke pantai,” ujarnya.
Objek wisata tersebut dipadati oleh ribuan pengunjung, baik yang berasal dari wilayah Pasaman Barat maupun luar daerah. Untuk menjamin kenyamanan serta keamanan para wisatawan, pos pengamanan Operasi Ketupat Singgalang 2025 akan tetap disiagakan hingga tanggal 8 April 2025.
Di luar kegiatan operasi resmi, Polres juga menurunkan tambahan personel melalui kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung. Para petugas juga aktif memberikan imbauan terkait keselamatan, khususnya bagi pengunjung yang datang bersama anak-anak.
“Kami mengingatkan agar masyarakat berhati-hati saat bermain di area pantai. Waspadai potensi kecelakaan seperti tergelincir, tenggelam, atau terseret arus. Orang tua juga diharapkan terus mengawasi anak-anak mereka,” tambah Agung.
Ia turut mengimbau pengendara untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas selama masa liburan, mengingat meningkatnya volume kendaraan. “Hindari membawa penumpang di bak terbuka atau truk karena sangat berisiko terhadap keselamatan,” tegasnya.
Sebagai bentuk dukungan terhadap petugas yang berjaga di lapangan, Kapolres juga menyerahkan bingkisan sebagai bentuk apresiasi. “Kami berharap bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin dan membantu menjaga semangat serta stamina selama bertugas,” tutupnya.(des*)