Presiden Prabowo Beli Sapi 1 Ton dari Dharmasraya untuk Kurban Idul Adha -->

Iklan Muba

Presiden Prabowo Beli Sapi 1 Ton dari Dharmasraya untuk Kurban Idul Adha

Senin, 02 Juni 2025

 

Sapi jenis Simental milik Suroso dengan berat 1 ton 


Pulau Punjuang— Presiden Prabowo Subianto membeli seekor sapi jenis Simental seberat lebih dari satu ton dari seorang peternak di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, untuk dijadikan hewan kurban pada perayaan Idul Adha 2025.

Sapi tersebut merupakan milik Suroso, peternak asal Jorong Padang Bintungan, Nagari Sialang Gaung, Kecamatan Koto Baru. Suroso mengaku terkejut saat mendengar kabar bahwa sapi peliharaannya dipilih langsung oleh Presiden.

“Kami sangat terkejut ketika pihak Dinas Kabupaten Dharmasraya menginformasikan bahwa sapi yang kami rawat akan dibeli oleh Bapak Presiden,” ujar Suroso pada Senin (2/6).

Sapi Simental yang dibeli Presiden Prabowo memiliki bobot mencapai 1.021 kilogram dan dibanderol dengan harga sekitar Rp85 juta.

Suroso bersama saudaranya, Jakimin, telah lama menjalani usaha peternakan sebagai bagian dari komunitas transmigrasi. “Kami berdua sudah lama membesarkan sapi ini. Beternak sapi memang sudah menjadi pekerjaan kami sejak dulu,” tambahnya.

Keluarga besar Suroso merasa bangga atas terpilihnya sapi mereka sebagai hewan kurban dari Presiden. Saat ini, petugas dari Dinas Peternakan Dharmasraya secara rutin melakukan pemeriksaan kesehatan dan perawatan terhadap sapi tersebut hingga tiba saat penyerahannya kepada panitia kurban.

Wali Nagari Sialang Gaung, Aries Gunawan, turut menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian warganya yang dipercaya menjadi pemasok hewan kurban Presiden.

“Momen ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi para peternak lain untuk terus meningkatkan kualitas ternaknya. Selain itu, hal ini juga diharapkan mampu mendorong perkembangan ekonomi masyarakat setempat,” ungkap Aries.(des*)