Wagub Sumbar Audy Joinaldy Terkesan Selera "Batambuah" Cicipi Spesifik Gulai Tunjang Balai Baru VII Koto -->

Iklan Atas

Wagub Sumbar Audy Joinaldy Terkesan Selera "Batambuah" Cicipi Spesifik Gulai Tunjang Balai Baru VII Koto

Selasa, 19 Maret 2024
Wagub Sumbar Audy Joinaldy bersama Bupati Suhatri Bur usai berbuka puasa dengan mencicipi makan spesifik "Gulai Tunjang Balai Baru" VII Koto Sungai Sariak, Senin 18 Maret 2024 senja (foto.doc.pdgprmtrkni)



Balai Baru - Rangkaian Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yang dipimpin Wakil Gubernur (Wagub) Audy Joinaldy, sekaligus penyerahan dana CSR Bank Nagari di Limau Puruik, V Koto Timur dan Balai Baru VII Koto, diakhiri dengan berbuka puasa ramadhan bersama di Nagari Balah Aie, VII Koto, Senin senja (18/3/2024).


Ketika berbuka puasa itu, Wagub Audy Joinaldy membuat seleranya "batambuah" untuk mencicipi menu spesifik "Gulai Tunjang Balai Baru" sa'at makan berbuka puasa di Balai Baru, VII Koto.


"Sangat enak, selama ramadhan tahun ini, baru di sini saya kekenyangan" kata Wagub Audy Joinaldy sambil tersenyum.


Ia berharap Pasar kuliner ini ditata secara profesional, dan jadikan sebagai icon Padang Pariaman. Sehingga pada setiap kunjungan para wisatawan, dan perantau ada menu spesifik yang wajib dinikmati.


"Yang pasti Gulai Tunjang Balai Baru ini, membuat kita TSR Pemrov Sumbar dan Bupati Padang Pariaman kekenyangan, super, super ..!" ulas Wagub Audy.


Walinagari Balah Aie, Jonifriadi ikut menyela, memang gulai tunjang ini berbahan baku tunjang Sapi atau Kerbau yang dibakar. Kemudian, kata dia, dimasak (gulai) dengan bumbu yang punya khas tersendiri.


Sementara itu, Bupati Suhatri Bur juga menyebut, Gulai Tunjang ini memang khas Balai Baru. Masakan ini telah terkenal sebagai pasar kuliner setiap bulan Ramadhan, maupun di luar bulan Ramadhan pada setiap harinya.


"Pada berbagai Nagari di Padang Pariaman, memiliki "Masakan Gulai Tunjang" dengan rasa yang khas daerah masing masing. Tetapi, Balai Baru punya "khas tersendiri" dan memang paling enak disini" ucap Suhatri Bur.(rsaco).